Pada Minggu (16/11/2025) sekitar pukul 09.10 WITA, personel Satuan Samapta Polres Hulu Sungai Utara (HSU) melaksanakan kegiatan Patroli Sambang ke Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas II B Amuntai. Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya Polres HSU dalam mendukung tugas dan fungsi pemasyarakatan, sekaligus memperkuat sinergi antara Kepolisian dan pihak Lapas dalam menjaga keamanan serta ketertiban di lingkungan lembaga tersebut.
Kegiatan patroli sambang dilakukan dengan tujuan untuk memastikan situasi keamanan di sekitar area Lapas tetap terkendali serta mencegah potensi gangguan yang dapat menghambat pelaksanaan tugas pembinaan narapidana. Selain melakukan pemantauan langsung terhadap situasi di lingkungan sekitar Lapas, personel Sat Samapta juga melakukan koordinasi dengan petugas keamanan Lapas mengenai kesiapsiagaan dan langkah-langkah pengamanan yang telah diterapkan.
Selama kegiatan berlangsung, situasi terpantau aman, tertib, dan kondusif. Kehadiran personel kepolisian disambut baik oleh pihak Lapas sebagai bentuk sinergisitas yang positif dalam pelaksanaan tugas masing-masing institusi.

Kapolres Hulu Sungai Utara, AKBP Agus Nuryanto, S.I.K., M.Si., melalui PS. Kasi Humas Polres HSU IPTU Asep Hudzainur menyampaikan bahwa kegiatan patroli sambang tersebut merupakan wujud nyata dukungan Polri terhadap tugas pemasyarakatan sekaligus bagian dari strategi pencegahan potensi gangguan kamtibmas. “Patroli sambang ke Lapas ini merupakan langkah preventif guna memperkuat pengawasan eksternal, sekaligus mempererat koordinasi antara Polres HSU dan pihak Lapas dalam menjaga stabilitas keamanan di wilayah hukum Amuntai,” ujar IPTU Asep mewakili Kapolres.
Lebih lanjut, IPTU Asep menjelaskan bahwa kegiatan tersebut juga menjadi sarana untuk meningkatkan komunikasi dan kolaborasi antarlembaga negara. “Kami berkomitmen untuk selalu hadir dalam setiap kegiatan yang mendukung pemeliharaan keamanan dan ketertiban masyarakat, termasuk di lingkungan lembaga pemasyarakatan. Dengan adanya koordinasi yang baik, diharapkan tidak hanya situasi di dalam Lapas tetap aman dan kondusif, tetapi juga lingkungan sekitarnya,” tambahnya.
Patroli sambang ini berjalan lancar tanpa hambatan, dan seluruh personel yang terlibat melaksanakan tugas dengan penuh tanggung jawab. Polres HSU berkomitmen untuk terus menjalankan kegiatan serupa secara berkala guna memastikan keamanan serta mendukung pelaksanaan fungsi pembinaan dan pelayanan di Lapas Kelas II B Amuntai.
