Polsek Amuntai Selatan Dukung Pengembangan Kampung Moderasi Beragama

Hulu Sungai Utara – Polsek Amuntai Selatan turut mendukung kegiatan Pengembangan Kampung Moderasi Beragama yang diselenggarakan di Aula Kantor Dinas Sosial Desa Kota Raja Kec. Amuntai Selatan Kabupaten Hulu Sungai Utara. Kegiatan yang berlangsung pada Selasa, 6 Agustus 2024

Kapolsek Amuntai Selatan IPTU Didik Suryanto, SH, yang diwakili oleh Kanit Propam Polsek Amuntai Selatan, Aiptu Dedi Setiawan, hadir dalam kegiatan tersebut.

Turut hadir pula Kapolsek Amuntai Tengah yang diwakili oleh Aipda Iwan Krisnawan, serta pejabat terkait lainnya, seperti Kepala Kemenag Kabupaten Hulu Sungai Utara, Ketua Ansor Wilayah Kalimantan Selatan, Ketua STAI RAKHA Amuntai, Camat Amuntai Selatan, serta perwakilan dari instansi lainnya.

Dalam kegiatan ini, disampaikan materi terkait “Kebijakan Pemerintah dan Moderasi Beragama”, “Dialog Antar Agama”, serta “Moderasi dalam Kehidupan Bersosial dan Politik”.

Materi-materi tersebut diharapkan dapat mempromosikan pemahaman moderasi beragama dan mencegah radikalisme di tengah masyarakat.

Kapolres HSU AKBP Meilki Bharata, SH.,S.I.K melalui Kapolsek Amuntai Selatan IPTU Didik Suryanto, SH menyatakan bahwa pihaknya turut mendukung kegiatan ini sebagai upaya untuk menciptakan toleransi antar umat beragama dan mewujudkan keragaman dalam satu wadah Bhinneka Tunggal Ika. Kegiatan berlangsung dalam keadaan aman, tertib, dan lancar.

AdminHSU

About the author: AdminHSU

Related Posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *