SINERGITAS TNI-POLRI, POLSEK BABIRIK GELAR PATROLI DIALOGIS DAN BERIKAN HIMBAUAN KAMTIBMAS

Babirik, 14 Agustus 2024 – Dalam rangka transformasi menuju Polri yang presisi, Polsek Babirik melaksanakan kegiatan rutin yang ditingkatkan (KRYD) dengan mengedepankan patroli dialogis di wilayah hukumnya.

Kegiatan ini dilaksanakan pada Rabu, 14 Agustus 2024 pukul 10.00 WITA s.d. selesai, yang dipimpin oleh Kanit Binmas Polsek Babirik AIPTU Hendra K. Turut serta dalam kegiatan ini adalah AIPDA Denny F. dan BRIPKA Zainudin, S.H.

Dalam pelaksanaan patroli dialogis tersebut, personel Polsek Babirik juga memberikan himbauan kamtibmas kepada warga masyarakat di Desa Babirik Hilir, Kecamatan Babirik, Kabupaten Hulu Sungai Utara.

Kapolres HSU AKBP Meilki Bharata, SH.,S.I.K melalui Kapolsek Babirik IPDA Fajar H menjelaskan “Tujuan dari kegiatan ini adalah untuk menciptakan situasi kamtibmas yang kondusif serta meningkatkan kewaspadaan dan kesiapsiagaan dalam mengantisipasi adanya tindak kejahatan di wilayah hukum Polsek Babirik. Selain itu, kami juga ingin membangun kepercayaan masyarakat terhadap Polri, khususnya Polsek Babirik,” jelas Kapolsek Babirik.

Kegiatan patroli dialogis dan pemberian himbauan kamtibmas ini merupakan salah satu upaya Polsek Babirik dalam mewujudkan transformasi menuju Polri yang presisi, yang diharapkan dapat semakin menghadirkan Polri di tengah-tengah masyarakat.

AdminHSU

About the author: AdminHSU

Related Posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *